5 Kuliner yang Mantap Asli Medan Wajib Coba

Membicarakan tentang kuliner Nusantara untuk wilayah Pulau Sumatera, kuliner asli Medan memang masih kalah populer dibandingkan dengan kuliner Padang dan Aceh. Padahal soal keanekaragaman dan citarasa, antara kuliner Medan dengan Padang dan Aceh tidak jauh berbeda, mengingat wilayah ketiga daerah tersebut saling berdekatan.

Baca juga ; sejarah kota medan

Penyebab kuliner asli Medan kalah populer bisa jadi karena para perantau dari Medan jarang yang menekuni profesi sebagai pedagang makanan, berbeda halnya dengan perantau dari Padang dan Aceh yang banyak membuka rumah makan untuk menjual kuliner khas daerah mereka.

Kuliner yang Mantap Asli Medan Wajib Coba

Untuk mengetahui keanekaragaman dan citarasa makanan khas negeri yang dulu berjuluk Tanah Deli, berikut 5 kuliner asli Medan yang wajib Anda coba.

Kolak Durian

Dikenal sebagai Kota Durian karena memang penghasil buah durian yang berlimpah dengan rasa yang manis, legit dan aroma yang khas, membuat banyak makanan yang dihasilkan masyarakat Medan menggunakan bahan dasar buah durian, salah satu diantaranya adalah kolak durian.

Baca juga ; wisata kota medan

Kuliner yang satu ini hampir sama dengan kolak yang populer di Jawa karena sama-sama menggunakan santan dan pisang kepok atau pisang keripik. Hanya saja yang membedakan adalah dari tambahan bahan dan cara penyajiannya yang dicampur dengan ketan yang sudah dikukus, jagung manis, serta menggunakan gula aren atau gula merah, bukan gula putih sebagaimana yang sering digunakan kolak Jawa, meski ada juga kolak Jawa yang memakai gula merah yang terbuat dari sadapan air kelapa.

kolak durian
kolak durian

Satu lagi  yang menjadi pembeda tentu saja adalah ditambahkannya buah durian yang membuat rasanya khas dan semakin menggigit dengan aroma yang menggugah selera. Kolak durian dapat dihidangkan dalam keadaan hangat maupun dingin dengan tanpa mengurangi citarasanya yang istimewa.

Lemang

Sekilas bentuknya mirip dengan lontong atau lemper dalam ukuran besar karena bentuknya memang memanjang dan dibalut daun pisang. Namun karena bahannya terbuat dari beras ketan, maka rasanya lebih mirip dengan lemper.

lemang
lemang

Lemang dibuat dengan bahan dasar beras ketan yang diolah bersama santan kelapa lalu dibungkus daun pisang dan dibentuk gulungan memanjang sebelum akhirnya dimasukkan kedalam batang bambu dan dibakar sampai matang di atas tungku.

Baca juga ; kuliner asli jogja

Setelah masak, kuliner asli Medan ini bisa langsung disantap dalam keadaan masih hangat atau dimakan bersama tape ketan, selai atau durian. Banyak pula masyarakat yang menikmati lemang bersama rendang serta lauk pauk lainnya.

 Dolung-dolung Parapat

Jajanan khas orang Batak ini dapat dengan mudah ditemui di Kota Medan meski asalnya dari Kota Parapat yang berada di tepi Danau Toba. Selain dijual di warung-warung, banyak pedagang keliling yang menjualnya dengan membawa sepeda atau menjajakan Dolung-dolung di atas bus-bus antar kota. Karena begitu populer di Medan, membuat kue asal Parapat ini lebih dikenal sebagai kuliner asli Medan.

dolung dolung parapat
dolung dolung parapat

Bagi yang belum pernah mencicipi kue ini, rasanya mirip dengan kue lepat yang ada di Jawa, karena bahannya memang hampir sama, yaitu adonan tepung beras yang dicampur parutan kelapa dengan bagian tengah diisi gula aren, sementara kue lepat diisi denganb gula Jawa.

Satu lagi yang membedakan adalah pembungkusnya. Jika lepat dibungkus dengan janur atau daun kelapa yang masih muda sementara dolung-dolung dibungkus dengan daun bambu. Jajanan ini terasa lezat saat dinikmati dalam kondisi hangat dan ditemani dengan segelas teh atau kopi.

Soto Udang

Soto merupakan salah satu kuliner Nusantara yang paling populer karena banyak daerah yang mengolah dengan cita rasa yang khas sesuai dengan daerah masing-masing, seperti Soto Madura, Soto Betawi, Soto Lamongan, Soto Kudus serta yang lain termasuk kuliner asli Medan yang dinamakan Soto Udang.

soto udang
soto udang

Makanan ini menggunakan kuah yang bisa dibilang sama dengan soto-soto yang lain. Bedanya adalah daging yang mengisi kuah berupa daging udang dan daging ayam yang dibakar terlebih dahulu sebelum direbus sehingga menghadirkan cita rasa yang khas.

Nasi Kentut

Meski namanya bikin selera makan hilang, namun begitu mencicipi rasanya dijamin bakal ketagihan. Itulah kuliner asli Medan yang bernama Nasi Kentut. Dinamakan Nasi Kentut, karena untuk mengolahnya digunakan daun simbukan yang memiliki nama latin Paederia Foetida.

nasi kentut
nasi kentut

Di Jawa daun simbukan ini biasanya digunakan untuk membuat makanan yang disebut bothok. Selain rasanya lezat, bothok simbukan juga berkhasiat untuk mengobati sakit lambung dan sariawan. Saat belum diolah, bau daun simbukan ini memang sangat menyengat sehingga sering disamakan dengan bau kentut.

Nasi kentut dibuat dengan cara menambahkan daun simbukan dan rempah-rempah pada saat menanak nasi. Hasilnya, nasi menjadi berasa gurih dengan aroma yang menggoda selera. Nasi Kentut biasanya disajikan bersama sambal terasi, sambal ijo, ikan teri, pepes oncom, ayam goreng dan beberapa jenis lauk pauk lainnya. Itulah 5 kuliner asli Medan dengan citarasa menggoda yang wajib Anda coba.