11 Tempat Nongkrong Generasi Milenial di Pekanbaru yang Hits

Melepaskan diri dari kesibukan dari kepadatan sehari – hari, tentu bisa kamu lakukan dengan beragam cara, mulai dari tidur, berlibur, ataupun sekadar nongkrong. Jika kamu sedang berada di Pekanbaru dan ingin merilekskan pikiran, cobalah untuk mengunjungi beberapa tempat nongkrong  asyik yang ada.

Sejumlah tempat nongkrong tersebut cukup populer dan kerap dijadikan sebagai lokasi hangout para milenial saat ini. Suasananya yang nyaman akan membuat kamu betah berlama-lama. Berikut ini contoh

1. Re Caffe Platinum

Re Caffe Platinum

Re Caffe Platinum cocok untuk para penikmat kopi Arabica. Kafe yang menyediakan tiga jenis kopi Arabica andalan yang bisa kamu pilih, yaitu Arabica Kintamani Bali, Gayo Aceh, dan Wamena Papua. Pada hari tertentu, kamu juga bisa menikmati sajian live musik di kafe ini. Kamu bisa langsung datang ke Jalan Mustika No 4 Sumahilang untuk membuktikan kenikmatan kopi Arabicanya.

Baca juga : Tempat Nongkrong di Aceh

2. Sky Garden Lounge & Resto

Sky Garden Lounge & Resto

Tidak hanya di Jakarta, rooftop dan lounge juga bisa kamu temukan di Pekanbaru. Salah satunya yaitu Sky Garden Lounge & Resto yang berada di lantai 12 Apartment The Peak, Jalan Ahmad Yani. Salah satu menu andalannya yaitu Tenderloin Steak dan Iga Bakar. Selain menikmati aneka menu, kamu pun bisa bebas menikmati suasana Kota Pekanbaru dari ketinggian 40 meter.

Baca juga : Tempat Nongkrong di Pulau Nias

3. Krema Koffie

Krema Koffie

Kedai kopi di Pekanbaru seolah tidak akan ada habisnya. Kafe yang bisa kamu kunjungi adalah Krema Koffie. Menu andalannya yaitu Kopi Kelas Internasional yang disajikan bersama kudapan berupa cupcake. Penggunaan kursi dan meja dari kayu membuat suasananya kafe cukup nyaman. Jika ingin mencobanya, kamu bisa menuju Jalan Gardenia, Sukajadi Riau.

Baca juga : Tempat Nongkrong di Sibolga

4. Lick & Latte Café and Resto

Lick & Latte Café and Resto

Kafe satu yang memiliki konsep yang unik, yaitu memadukan unsur outdoor dan indoor sekaligus. Area outdoor cocok bagi kamu yang ingin nongkrong di siang hari. Sementara malam hari, suasana indoor sangat pas untuk bersantai bersama teman ataupun keluarga. Tidak ketinggalan, live music juga kerap diadakan di kafe ini. Kamu bisa langsung saja ke kawasan Sudirman Square, Jalan Jenderal Sudirman.

Baca juga : Tempat Nongkrong di Sidempuan

5. Erber Coffee

Erber Coffee

Tempat nongkrong lain yang tak boleh kamu lewatkan yaitu Erber Coffee. Konsep yang diusung kafe ini bernuansa modern minimalis dengan kesan unfinished. Walau terlihat simpel, Erber Coffee sangat nyaman untuk berkumpul bersama teman maupun keluarga. Menu andalannya yaitu coffee shop ini adalah Long Black Cofee dan Chicken Dice. Kunjungi ke Gang Keluarga, Tengkerang Barat, Marpoyan Damai untuk mencoba setiap menunya!

6. Memo Cafe

Memo Cafe

Selanjutnya kamu bisa mengunjungi Memo Cafe di Jalan Soekarno Hatta, Komplek Ruko Citraland No 20 – 21. Kafe yang berdiri sejak tahun 2015 ini mengusung suasana ala rumahan. Setiap sudut kafe dihiasi dengan tulisan quote dan 3D Wall Painting yang tidak jarang dijadikan latar berfoto para pengunjung. Menu yang ditawarkan meliputi masakan western dan chinese.

7. Warehouse Coffee Container

Warehouse Coffee Container

Jika kamu penikmat dan pecinta kopi, maka Warehouse Coffee Container wajib menjadi daftar kunjungan di Pekanbaru. Selain menyajikan aneka kopi, kafe ini juga dibangun dalam konsep unik yaitu dengan suasana dan ornamen pertambangan. Tempatnya yang terbuat dari kontainer dan para krunya mengenakan pakaian dan helm ala pekerja proyek. Langsung saja menuju Jalan S. Parman, Gobah setiap pukul 10:00 – 23:00 untuk mencoba kenikmatannya.

Baca juga : Tempat Nongkrong di Medan

8. Mix Grill Ghazy dan Chicken Steak

Mix Grill Ghazy dan Chicken Steak

Dengan konsep modern minimalis, kafe yang didominasi oleh warna serba hitam dan corak kayu. Pencahayaan sengaja dibuat sedikit redup untuk memberikan suasana nyaman bagi pengunjung. Beberapa menu andalan kafe ini adalah Mix Grill Ghazy dan Chicken Steak. Bagi yang tertarik mengunjungi Ghazy Grind and Grill, kamu bisa datang ke Jalan Paus No 55 setiap hari pukul 11:00 – 24:00.

Di tempat ini kamu juga akan disuguhkan dengan berbagai kuliner khas Amerika, Asia dan Kuliner dari Nusantara, Tempat yang sangat direkomendasikan bagi kamu yang ingin memilih tempat nongkrong yang asik plus seru dan romantis yang ada di kota Pekanbaru.

9. Local Pantry Cafe

Local Pantry Cafe

Local Pantry Cafe menjadi tempat nongkrong yang menyediakan berbagai kuliner pekanbaru yang dapat kamu cicipi kenikmatannya.

Berbagai menu makanan yang enak dan lezat dapat ditemukan disini, salah satu tempat nongkrong yang berada di Komplek Rbc Pekanbaru memang menjadi tempat nongkrong Favorite banyak orang.

Tempat yang mudah dijangkau, penataan ruang yang rapi dan terlihat klasik namun elegan serta berbagai menu makanan dan minuman yang murah ada di tempat ini.

10. Waroeng Wahid

Waroeng Wahid

Waroeng Wahid merupakan sebuah cafe murah di pekanbaru yang sering dijadikan tempat nongkrong dan berburu kuliner Pekanbaru oleh para anak muda dan wisatawan yang berkunjung ke Pekanbaru.

Cafe bergaya rumahan ini selalu dipadati pengunjung pada saat malam hari, di tempat ini juga menyediakan tempat indoor dan outdoor yang keduanya sama-sama akan membuat kamu betah berada di tempat ini.

Angin yang semilir dengan tenang akan kamu rasakan di tempat ini, di tambah aksesoris seperti motor tua, kursi tua, piring gelas tua akan membuat kamu serasa sedang bernostalgia pada jaman dahulu.

Waroeng Wahid yang buka mulai pukul 11 siang sampai dengan jam 1 malam dan merupakan tempat yang pass dan cocok banget untuk di jadikan tempat nongkrong asik dan seru yang dapat kamu kunjungi ketika sedang berada di Pekanbaru.

11. Mr.Brewok Dining Room

Mr.Brewok Dining Room

Mr.Brewok Dining Room menjadi tempat nongkrong murah yang ada di kota Pekanbaru, tempat yang ditujukan untuk para kaula muda pekanbaru sudah tidak asing lagi saat ini.

Karena tempat ini sudah menjadi tempat yang favorit untuk nongkrong para pemuda di Pekanbaru.

Lokasi yang strategis, dan konsep tempat nongkrong yang unik, design dekorasi yang menarik dan kekinian juga ditambah dengan berbagai menu makanan dan minuman yang enak dengan harga yang terjangkau membuat Mr.Brewok Dining Room menjadi tempat incaran para anak muda di Pekanbaru.

Demikian contoh dari 11 Tempat Nongkrong Para Milenial Di Pekanbaru Riau Wajib Dikunjungi. Selamat berlibur.